Kumpulan resep memasak makanan, aneka kue, info kesehatan, dan tips

Senam Untuk Ibu Hamil

Senam Untuk Ibu Hamil | Assalamualaikum…. Kami akan berbagi info untuk Anda yang sedang hamil. Kehamilan adalah anugerah terindah yang diberikan tuhan khusus untuk wanita. Satu hal yang perlu dipahami oleh wanita adalah melahirkan melalui persalinan normal merupakan sebuah usaha khusus untuk menjaga keselamatan ibu dan bayi. Salah satu cara agar kelak persalinan Anda normal adalah dengan menjaga kebugaran tubuh sejak dini melalui senam hamil. Senam hamil dirancang khusus oleh para dokter dan ahli kebugaran agar stamina para ibu hamil tetap bugar selama proses persalinan.

Pentingnya Senam Hamil

Senam Hamil

Olahraga yang dilakukan selama kehamilan bertujuan untuk menjaga kebugaran sehingga Anda tetap sehat selam mengandung dan menjalani proses kelahiran bayi. Selain itu, olahraga juga dapat menguatkan otot dan melindungi persendian serta tulang belakang Anda. Dengan berolahraga maka tuntutan masa kehamilan pada tubuh dapat terpengaruhi dengan baik. Salah satunya adalah dengan senam hamil.

Senam hamil merupakan sebuah program berupa latihan fisik yang sangat penting bagi calon ibu untuk mempersiapkan diri saat persalinannya. Sepanjang tidak berlebihan dan terlalu berat, olahraga dapat menyehatkan tubuh Anda. Ibu hamil yang berolahraga secara teratur akan mengalami berat badan dan lemak tubuh yang lebih sedikit dibandingkan wanita hamil yang kurang aktif. Berat badan Anda akan tetap naik, tetapi dengan proporsi normal dan tidak berlebihan. Bayi dalam kandungan Anda juga tetap berada dalam kondisi kesehatan prima. Selain itu, kehamilan dan proses persalinan wanita aktif cenderung tidak bermasalah.

Ibu hamil sangat membutuhkan tubuh yang sehat dan bugar. Oleh karena itu, selain makan secara teratur, ibu hamil juga harus cukup istirahat dan melakukan olah tubuh sesuai dengan proporsi kebutuhannya. Tubuh yang bugar dan sehat akan membuat ibu hamil tetap mampu menjalankan aktivitas sehari-hari. Stress akibat rasa cemas menjelang persalinan pun dapat diminimlkan.

Gerakan senam pada senam hamil memang tampak seperti senam biasa. Namun, sudah banyak yang membuktikan bahwa ternyata senam hamil sangat membantu dalam proses persalinan. Senam hamil tentu saja disesuaikan dengan banyaknya perubahan fisik yang terjadi pada ibi hamil. Dengan mengikuti senam hamil secara teratur dan intensif, ibu hamil dapat menjaga kesehatan tubuh dan janin yang dikandung secara optimal. Senam hamil merupakan terapi latihan gerak untuk mempersiapkan ibu hamil pada persalinan, baik secara fisik atau mental. Sebaiknya senam hamil dilakukan bersama dengan pelatih yang memang mengert benar. Senam hamil boleh dilakukan jika usia kandungan telah mencapai enam bulan ke atas.

Berikut persyaratan bagi ibu hamil yang hendak melakukan senam hamil.

  • Ibu hamil cukup sehat berdasarkan pemeriksaan dokter atau bidan.
  • Kehamilan tidak mempunyai komplikasi (keguguran, kehimilan dengan perdarahan, atau kehamilan dengan bekas operasi).
  • Dilakukan setelah kehamilan mencapai usia minimal enam bulan.
  • Dilakukan dengan bimbingan petugas kesehatan.

Secara umum, senam hamil memiliki 5 tujuan penting.

  1. Senam hamil dilakukan supaya ibi hamil menguasai teknik pernapasan. Latihan pernapasan sangat bermanfaat untu melancarkan suplai oksigen bagi bayi. Selain itu, teknik pernapasan juga dapat membantu ibi hamil ketika menjalani persalinan.
  2. Ibu hamil yang rajin mengikuti senam hamil akan memiliki otot dinding perut yang kuat sehingga elastisitas otot dinding perut tersebut dapat dipertahankan. Kuatnya otot dinding perut diharapkan dapat mencegah dan mengatasi keluhan nyeri di daerah pantat, perut bagian bawah, dan keluhan wasir.
  3. Senam hamil akan membuat ibi hamil terlatih dalam melkukan relaksasi sempurna sehingga dapat berkontraksi dan berlelaksasi yang benar. Relaksasi ini akan Anda perlukan untuk mengatasi ketegangan atau rasa sakit karena persalinan.
  4. Ibu hamil yang rajin dan teratur melakukan senam hamil akan memiliki sikap yang baok dan benar. Sikap tubuh yang baik dan benar ini akan membantu Ibu hamil dalam beradaptasi dengan perubahan bentuk tubuh (misalnya perut yang semakin membesar) sehingga dapat mengatasi timbulnya rasa yang tidak nyaman dengan perubahan tersebut.
  5. Ibu hamil yang rajin dan teratur mengikuti latihan senam hamil akan menjalani proses melahirkan dengan lancar dan aman tanpa berbagai kesulitan yang berarti sehingga Ibu dan bayi tetap sehat selama persalinan.

Senam hamil bukan merupakan keharusan. Namun, dengan melakukan senam hamil akan banyak manfaat yang Anda peroleh sehingga dapat membantu kelancaran proses persalinan. Manfaat dari senam hamil antara lain.
  • Dapat memperbaiki sirkulasi darah,
  • Mengurangi pembengkakan,
  • Mengurangi risiko gangguan gastro intestinal (termasuk sembelit),
  • Mengurangi kram (kejang kaki),
  • Menguatkan otot perut,
  • Mempercepat proses penyembuhan setelah persalinan,

Nah,,itulah informasi untuk Anda yang sedang hamil. Tentunya kesehatan Anda dan bayi yang ada di kandungan Anda sangatlah penting bukan? Semoga artikel di atas bermanfaat untuk Anda.

Wassalamualaikum…
0 Komentar untuk "Senam Untuk Ibu Hamil"

Back To Top